Rilis


OC Piala Presiden 2024 Minta Maaf Soal Keterlambatan Penjualan Tiket

OC Piala Presiden 2024 Minta Maaf Soal Keterlambatan Penjualan Tiket

30 Juli 2024

PIALA PRESIDEN 2024

SOLO - Ketua Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2024, Risha Adi Widjaya menyampaikan permintaan maaf pembukaan penjualan tiket online laga semi final Persis Solo melawan Arema FC. Ia berjanji kesalahan tidak akan terulang lagi.

Pertandingan semi final Piala Presiden 2024 antara Persis versus Arema FC dimainkan di Stadion Manahan, Solo. Duel tersebut berlangsung pada 31 Juli 2024.

"Saya meminta maaf atas keterlambatan pembukaan pembelian tiket online. Yang awalnya akan dibuka pukul 06.00, akan tetapi baru dapat diakses pukul 09.00 WIB," kata Risha.

"Atas kesalahan ini kami OC juga meminta maaf kepada Ketua Sterring Committee (SC) Bapak Maruarar Sirait atas ketidaktepatan informasi yang kami sampaikan sebelumnya," Risha melanjutkan.

Pernyataan serupa diucapkan anggota Organizing Committee Piala Presiden 2024 bagian tiketing Budiman Dalimunthe. Ia sangat menyesali pembukaan penjualan tiket tidak tepat waktu.

"Mohon maaf atas keterlambatan terkait opening tiketing yang awalnya dijanjikan jam 6 pagi, tapi baru bisa dibuka jam 9 pagi karena kendala teknis. Insya Allah kejadian seperti ini tidak terulang lagi di laga berikutnya," ucap Budiman.