Berita


Persija Finis Di Posisi Keempat

Persija Finis Di Posisi Keempat

04 Agustus 2024

PIALA PRESIDEN 2024 PERSIJA JAKARTA

SOLO - Finis di peringkat keempat menjadi pencapaian Persija di ajang pra musim Piala Presiden 2024. Dalam perebutan peringkat ketiga vs Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/8) malam, Macan Kemayoran mengakhiri laga dengan skor 0-1.

Persija mengawali laga dengan momen kurang apik. Persis mampu menjebol gawang Andritany Ardhiyasa saat laga baru berlangsung 10 menit lewat aksi Ricardo Regis de Lima. 

Setelah itu, tim besutan Carlos Pena meresponnya dengan positif. Meningkatkan intensitas serangan dilakukan untuk menyamakan skor.

Beberapa peluang pun tercipta. Sayangnya, Persija tak mampu membalas gol Persis hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan berbunyi.

“Saya pikir kami bermain kurang baik di babak pertama. Kami kebobolan pada menit ke-10. Di babak kedua saya pikir kami memulai dengan mental yang lebih baik. Punya peluang bagus sehingga dekat dengan hasil imbang,” kata Carlos Pena usai laga.

“Namun, kami akhirnya menyelesaikan Piala Presiden 2024 sebagai peringkat keempat. Kini saatnya kami fokus ke Liga 1,” tuturnya lagi.

Sementara itu, bek Persija, Muhammad Ferarri, senada dengan Carlos Pena.

“Di babak pertama kami bermain kurang baik dan kemasukan gol. Di babak kedua sebenarnya kami mencoba membangun dari awal dan kami bisa menguasai pertandingan. Tapi kami kurang beruntung di depan gawang, Kami kurang memaksimalkan peluang yang ada. Hingga akhirnya skor berakhir 0-1,” ucapnya.