Berita


Persib Kenalkan Igor Tolic, Sosok Baru Di Sepak Bola Indonesia

Persib Kenalkan Igor Tolic, Sosok Baru Di Sepak Bola Indonesia

03 Juli 2024

BRI LIGA 1 2024-25 PERSIB BANDUNG PERSIB BANDUNG

BANDUNG - Persib Bandung mengumumkan pada Selasa (2/7), tak lagi bekerja sama dengan asisten pelatih Goran Paulic di musim baru BRI Liga 1 2024/25. Paulic adalah pelatih teknik yang bertugas mengasah ketajaman Maung Bandung musim lalu, hingga bisa menjadi juara dan jadi klub paling produktif. 

Sebagai pengganti, Persib mengenalkan asisten pelatih baru Igor Tolic. Ia akan bekerja sama dengan pelatih kepala Bojan Hodak. Pengalamannya pernah menjadi pemain di kancah domestik sepak bola Kroasia pensiun bersama HASK Zagreb pada 2013.

Direktur Olahraga Interim Persib Adhitia Putra Herawan mendukung penuh keputusan Bojan Hodak dalam memilih pemain dan stafnya. Selain Tolic, ada nama Miro Petric dan Yaya Sunarya yang bertugas sebagai pelatih fisik penggawa Maung Bandung.

“Asisten pelatih baru ini tentu saja merupakan rekomendasi dan pilihan pelatih kepala. Selamat datang dan bergabung untuk berjuang bersama meraih prestasi terbaik di BRI Liga 1 2024/25," kata Adhit dalam rilis resminya.

Dari track recordnya Tolic pernah menangani beberapa tim di antarnya Hajduk Split U19 (2019), NK Osijek II (2019-2021), NK Kustosija (2021) dan terakhir mengarsiteki klub asal Mesir Wadi Degla (2022-2024).

Persib kabarnya tengah bernegosiasi dengan dua pemain bidikan, dimana prosesnya akan segera rampung dan siap merapat. “Masih berjalan, masih negosiasi, sudah ada dua pemain yang dikit lagi lah, sedikit lagi akan segera kita umumkan, doain aja semoga minggu ini,” kabar Adhit.