Berita


Persebaya Siap Hadapi Malut United, Fokus Dan Strategi Menjadi Kunci Kemenangan

Persebaya Siap Hadapi Malut United, Fokus Dan Strategi Menjadi Kunci Kemenangan

15 Agustus 2024

BRI LIGA 1 2024-25 PERSEBAYA SURABAYA

JAKARTA - Persebaya Surabaya menjalani laga pekan ke-2 BRI Liga 1 2024/25 dengan tandang ke markas Malut United FC, Jumat (16/8) sore.

Pada laga kali ini Malut United berkandang di Stadion Madya Jakarta. Menurut pelatih Persebaya, Paul Munster, mengenai home base lawan yang memilih berada di Jakarta tidak menjadi suatu masalah. 

“Tidak ada yang berubah, kami di sini, kami datang ke Jakarta, kami fokus pada pertandingan besok. Kami fokus saja pada pertandingan,” ujar pelatih asal Irlandia Utara itu.

Kini berbekal raihan positif laga sebelumnya dia telah mempersiapkan pemain dengan baik untuk fokus menghadapi tim bagus yang promosi dari Liga 2 musim lalu. Tim yang diisi dengan pemain-pemain berpengalaman dan tidak asing lagi di sepak bola Indonesia.

“Kami menanti-nantikan pertandingan ini. Seperti yang saya katakan, Malut United adalah tim yang bagus. Tapi kami sudah siap menghadapi mereka,” kata Paul Munster.

"Saya kenal beberapa pemain Malut United, semua pemain BRI Liga 1 pada dasarnya adalah tim baru. Jadi, semuanya baru. Kami melakukan yang terbaik dan kita lihat besok," imbuhnya.

Saat ini dia juga mengetahui kekuatan Malut United. Untuk itu taktik yang akan diterapkan pun sudah disiapkan, termasuk siapa saja pemain-pemain yang akan diturunkan. 

"Setiap pertandingan ada taktik yang berbeda, strategi yang berbeda. Kami sudah menyiapkan strategi yang tepat untuk meredam kekuatan mereka," ujar Paul Munster.

Dia berharap Flavio Silva dkk bisa memanfaatkan peluang sebaik mungkin saat melawan Malut United. Tim berjuluk Bajul Ijo ini tetap menargetkan kemenangan disetiap laga yang dijalani di BRI Liga 1 2024/25.

Sementara itu, kapten Persebaya Bruno Moreira mengatakan bahwa seluruh pemain dalam kondisi siap menjalani laga dan meraih hasil maksimal.

“Target pribadi adalah selalu sama, berlari, bertarung, membantu teman-teman, dan mendapatkan tiga poin,” ujarnya.